PURUK CAHU, onlinesinarbarito.com – Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Kabupaten Murung Raya (PDIP) bersama jajaran seluruh pengurus DPC Kabupaten terus menunjukan komitmenya tiap tahun Hari Raya Idul Adha memotong hewan Qurban di bagikan ke masyarakat.
Pemotongan hewan Qurban berlangsung di Sekretariat DPC-PDI Perjuangan Kabupaten Murung Raya, Sabtu (7/6/2025). Turut hadir menyaksikan pemotongan hewan Qurban ini, Ketua DPC-PDI Perjuangan Dr. Doni, M.Si, dan Ketua DPRD Murung Raya, Rumiadi, serta anggota DPRD dari Fraksi PDIP.
Ketua DPC-PDI Perjuangan Kabupaten Murung Raya, Dr. Doni, M.SI, melalui Sekretaris DPC, Rumiadi, S.E.,S.H., M.H, mengatakan, hewan Qurban yang dipotong satu ekor ini di bagikan kemasyarakat sekitar.
“Hari Raya Idul Adha 1446 H tahun 2025 ini, Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kabupaten Murung Raya bersama jajaran pengurus DPC melaksanakan pemotongan hewan Qurban di halaman kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Murung Raya, dibagikan ke masyarakat sekitar,” kata Rumiadi.
Menurut Ketua DPRD Murung Raya, pemotongan hewan Qurban di sekretariat DPC-PDI Perjuangan Kabupaten Murung Raya ini, tidak hanya di Hari Raya Idul Adha tahun 2025 ini. Tahun sebelumnya, DPC-PDI Perjuangan juga melaksanakan pemotongan hewan Qurban dibagikan ke masyarakat.
Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk kepedulian sosial PDI Perjuangan kepada masyarakat, khususnya dalam mempererat silaturahmi dan semangat gotong royong di momentum Hari Raya Qurban. Demikian, ujar Rumiadi. (asd/sb).
