Oplus_131072

Ribuan Warga Padati Bartim Expo 2025

TAMIANG LAYANG, onlinesinarbarito.com – Semarak Hari Jadi Kabupaten Barito Timur ke-23 sekaligus menyongsong Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia pada 17 Agustus 2025 kian terasa. Pemerintah Kabupaten Barito Timur menggelar Bartim Expo 2025 di Lapangan Stadion Patianom, Tamiang Layang, Selasa malam (5/8/2025).

Gelaran akbar ini akan berlangsung selama sembilan hari, mulai 5 hingga 13 Agustus 2025, dengan beragam hiburan, pameran pembangunan, serta promosi potensi daerah.

Malam pembukaan langsung disambut gegap gempita ribuan masyarakat yang memadati Stadion Patianom. Antusiasme warga memuncak saat grup band papan atas The Virgin dan Hijau Daun tampil menghibur dengan lagu-lagu hits mereka. Sorak-sorai penonton yang ikut bernyanyi membuat suasana kian meriah.

Bupati Barito Timur, M. Yamin, secara resmi membuka Bartim Expo 2025. Dalam sambutannya, ia menegaskan bahwa acara ini bukan sekadar hiburan, tetapi juga ajang strategis untuk mempromosikan potensi daerah sekaligus memperingati perjalanan 23 tahun Kabupaten Barito Timur.

“Di usia ke-23 ini, Kabupaten Barito Timur terus berbenah dan bergerak maju dengan semangat Bersatu, Berkarya untuk membangun daerah menuju Jari Janah Kalalawah,” ujar Bupati M. Yamin.

Ia mengajak seluruh lapisan masyarakat memanfaatkan momentum Bartim Expo untuk mendorong pertumbuhan ekonomi lokal serta memberikan ruang seluas-luasnya bagi para pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UMKM) untuk berkembang.

“Mari bersama-sama kita tampilkan potensi daerah, kreativitas masyarakat, serta menyampaikan capaian pembangunan yang telah diraih Kabupaten Barito Timur,” tambahnya.

Acara pembukaan Bartim Expo turut dihadiri jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Ketua dan anggota DPRD Barito Timur, Kapolres Barito Timur, pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), instansi vertikal, camat se-Kabupaten Barito Timur, perwakilan BUMN dan BUMD, pelaku UMKM, hingga ribuan masyarakat yang memenuhi area stadion.

Dengan digelarnya Bartim Expo, Pemerintah Kabupaten Barito Timur berharap kegiatan ini dapat menjadi wadah promosi pembangunan, ruang rekreasi masyarakat, sekaligus sarana mempererat persatuan seluruh elemen daerah. (isn/sb).