PURUK CAHU, onlinesinarbarito.com – Mantan Wakil Bupati Kabupaten Murung Raya, Rejikinnor turut hadir melepas keberangkatan 8 orang Jamaah Umroh ke Tanah Suci.
Pelepasan Jemaah ini dirangkai dengan doa bersama terlebih dulu di Masjid AL-Jihad kota Puruk Cahu, Selasa (13/8/2024) pagi.
Dalam pelepasan itu, Rejikinnor mengucapkan selamat kepada Jamaah umroh, diharapkanya dapat melaksanakan ibadah dengan sempurna.
“Selamat kepada calon Jamaah Umroh dari Kabupaten Murung Raya, semoga dapat melaksanakan ibadah dengan baik di Tanah Cuci,” ucapnya.
Mantan Wakil Bupati Murung Raya ini, dan juga selaku anggota DPRD Murung Raya terpilih pada Pileg 14 Februari 2024 yang lalu. Ia mengatakan keberangkatan Jemaah Umroh ke Tanah Suci merupakan kesempatan yang sangat di dambakan oleh seluruh umat muslim.
“Oleh karena itu, kita berharap kepada Jamaah Umroh yang berangkat ini dapat menjalankan ibadahnya dengan baik. Semoga keberangkatan mereka ini selamat hingga pulangnya kembali dengan selamat,” ucap Rejikinnor.
Turut hadir dalam keberangkatan Jamaah tersebut, sejumlah tokoh agama, tokoh masyarakat dan keluarga berkumpul di Masjid AL-Jihad kota Puruk Cahu. (asd/sb).